Hallo Semua
Selasa, 2 Februari 2021 kemarin Lost Saga Remastered mengupdate 3 hero sekaligus Zhuge Liang, Fire Imp dan, Anubis. Mungkin menurut kalian ada yang aneh, karena Zhuge Liang di Lost saga Remastered ini tidak memiliki label sebagai Rare Hero.
Karena di Lost Saga Indonesia hero ini mendapatkan label Rare Hero. "Lah, Terus kenapa kok Remastered tidak ada label rarenya?"
Disini saya beropini saja ya, kenapa hero ini tidak memiliki label Rare seperti di Lost Saga Indonesia.
1. Hero Lost Saga Remastered Updatenya acak.
Terus apa pengaruhnya? Bisa kalian lihat gambar dibawah ini. Zhuge Liang ada di no 78. Zhuge Liang setau saya update saat masih season baru belum ada Arcanist Robe, Phoenix Wings, Gear Unique lainnya. Jadi hero dan gearnya tetap bisa digunakan. Atau mungkin saja karena dikasih embel embel RARE supaya terlihat hero dan gearnya langkah. Mungkin saja juga cuma ngikut aja Lost Saga Indonesia dengan Lost Saga Korea
Nah sedangkan di Lost Saga Remastered sendiri, Update Heronya itupun acak, Fire Imp, Anubis, Hero Inovasi (Starburst, Hermit, Arjuna), di Rework hero dulu dulu seperti Medic jadi tampilan R-Medic, Running Back yang awalnya kurus jadi lebih berisi. (Gak ada hubungannya), Robin hood sudah bisa jump roll. Jadi kalau Zhuge Liang diberi label RARE, ya makin gak terpakai.
2. Mekanik, Serangan, Kemampuan Sama Seperti di Lost Saga Indonesia
Skill Zhuge Liang di Lost Saga Remastered ini sama seperti di Lost Saga Indonesia, Jadi kalau diberi label Rare, kalian juga pasti tahu kemampuan skill Zhuge Liang hanya seperti itu.
Misalnya di LSR ini diberi label Rare, setau saya yang berlabel seperti itu mendapatkannya harus menggunakan uang asli. Misalnya kalian beli dengan harapan ada yang berbeda, tapi ternyata tidak ada perbedaan / sama aja seperti di Lost Saga Indonesia. Kalian pasti nyesel. Tak perlu bohong nyesel pasti ada.
Setelah itu efek depannya kalian akan tidak membeli lagi item berlabel Rare. Karena takut nyesal karena Skillnya seperti itu saja. Atau ditambah lagi kalian memberi Feedback / Komentar dipostingan FP Lost Saga Remastered, Sehingga pembaca lainnya juga mengetahui dan menjadi Ragu untuk membeli gear / hero yang berlabel Rare.
3. Ter Adjustment.
+ Ada hal yang baru yaitu Gauge 10 disamping Skill Weapon, Gauge ini digunakan untuk memanggil angin puyuh dan kita bisa kendalikan. (Ground Hit)
- Defense menjadi tidak area, Seinget saya Zhuge Liang defensenya area, Di Lost Saga Remastered defensenya menjadi satu arah
Itu saja Opini saya tentang Hero Zhuge Liang ini. ya saya memaklumi kalau hero ini tidak diberi label Rare, ditambah lagi supaya kalian bisa menggunakannya, mendapatkan hero ini cukup mudah dengan membeli dishop Hero Duration Selection (7 Hari).
Sekian terimakasih telah membaca opini saya,See you.
0 Response to "Mungkin Ini Alasan Hero Zhuge Liang di Lost Saga Remastered Tidak Berlabel Rare."
Posting Komentar